Bocah Ini Disembah dan Diberi Sesajen Oleh Warga! Kok Bisa?
Gawat banget, deh, nasib bocah satu ini! Arshad Ali Khan, remaja yang tinggal di India memiliki punggung yang tumbuh ekor. Hal inilah yang menyebabkannya disembah warga sekitar!
Banyak yang menganggap Arshad adalah reinkarnasi Dewa Hanoman. Arshad disembah oleh jemaat di kuil karena dianggap titisan dewa. Bahkan dia beruntung bisa mendapatkan “sesajen” berupa uang dan hadiah.
Berkat kelainan yang dialami, dia disebut Balaji. Kelainan yang dimiliki Arshad adalah ekor yang tumbuh di punggung memiliki panjang sekitar 17 sentimeter. Kondisi medis yang dialami Arshid tergolong langka. Menurut dokter bedah syaraf dari Rumah Sakit Fortis, kondisi medis ini dinamakan “club foot” . Club foot sendiri merupakan lemahnya organ tubuh bagian bawah. Ini merupakan kelainan dimana telapak kaki bayi berbalik ke arah dalam. Telapak kaki menghadapi ke samping atau ke atas jika sudah masuk keadaan lebih gawat. Cacat seperti ini bisa dialami 1 dari 1000 bayi yang lahir.
Bayi yang lahir dengan kondisi ini sangat mungkin tidak bisa berjalan dengan normal. Kondisi yang dialami Arshad adalah ekor yang tumbuh tersangkut di bagian bawah, dimana ekor ini harus dioperasi. Jika terlambat ditangani, maka akan ada akibat berupa perubahan dalam susunan di area sumsum tulang belakang.
Arshad pun akhirnya dioperasi selama tujuh jam di Rumah Sakit Fortis Mohali di Punjab. Dokter berbaik hati dengan tidak memungut biaya sama sekali untuk operasi yang cukup lama ini. Tim medis hanya berharap Arshad dapat berjalan dengan normal, karena dia berjalan dengan bantuan tongkat atau kursi roda.
Namun ternyata ini membuat banyak warga Hindu protes karena kehilangan dewa mereka. Arshad sendiri lebih senang tidak punya ekor, karena dia risih saat para penduduk menatapnya bagai dewa. Dia sendiri lebih suka menjadi anak-anak ketimbang diberi sesajen karena dianggap dewa.
(sumber)